Yogyakarta, 20 November 2024 – Pipin Agnesia, mahasiswa Program Studi Magister Bioteknologi Universitas Gadjah Mada (UGM), berhasil meraih penghargaan Best Presenter dalam konferensi internasional bertajuk Nature’s Blueprint: A Journey toward Sustainable Development through the BCG Economy Model. Acara bergengsi yang diselenggarakan oleh Universitas King Mongkut’s Institute of Technology Ladkrabang, Thailand bekerja sama dengan Asian Federation of Biotechnology (AFOB) 2024 ini berlangsung pada 14-16 November 2024 di Krungsri River Hotel, Ayyuthaya, Thailand dengan menghadirkan peneliti dan akademisi terkemuka di bidang bioteknologi dari berbagai negara.
November
Mahasiswa Program Studi Magister Bioteknologi Universitas Gadjah Mada berhasil meraih predikat 1st Winner Oral Presenter dalam acara 6th International Seminar of Pharmaceutical Science and Technology (ISPST) yang diadakan oleh Universitas Padjadjaran (UNPAD) pada 30-31 Oktober 2024. Mahasiswa tersebut adalah Yohanes Surya Jati dari angkatan 2023 yang juga merupakan anggota kelompok riset Cancer and Chemoprevention Research Center (CCRC) di bawah naungan Fakultas Farmasi UGM.
Seminar ISPST diadakan bersamaan dengan 15th Indonesian Society of Cancer Chemoprevention (ISCC) Annual Conference yang diikuti oleh berbagai universitas di Indonesia seperti UGM, UNPAD, ITB, UNAIR, UII, dan lainnya. Seminar ini banyak mendatangkan keynote speaker yang membahas mengenai perkembangan pengobatan serta perkembangan riset terkait kanker dari berbagai sudut pandang seperti bidang farmasi, biologi molekuler, genetika, bioinformatika, hingga mendatangkan pihak Kementerian Kesehatan dan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) PT.Biofarma serta lembaga BPJS Kesehatan.